Selasa, 25 Juni 2013

Merawat Tangan 101



photo: flickr.com



Dari bagian tubuh lain, tangan merupakan bagian yang paling sering terpapar air dan bahan kimia lainnya. Dari bagian tubuh lain, tangan juga merupakan area yang memiliki kelenjar minyak paling sedikit. Nggak heran kalau area tangan lebih mudah kering, dehidrasi, dan iritasi. Simak tip perawatan tangan ala Jafra, ya.

photo: donwoodplumbing.com
      
      Cuci tangan
Cuci tangan terbukti dapat menghindarkan manusia dari serangan bakteri dan kuman jahat. Tapi, urusan cuci tangan juga nggak bisa sembarangan. Paparan deterjen dalam sabun secara berlebihan bisa ‘menguras’ kelembaban kulit tangan. Akibatnya, tanda-tanda penuaan dini muncul, deh...  Atasi dengan menggunakan sabun cuci tangan yang gentle dan non alkohol. Sabun jenis ini lebih ramah terhadap kulit manusia.
·          






photo: handfacts.wordpress.com
     
      Relaksasi
Tangan sudah bekerja keras untuk mempermudah hidup kamu. Nggak ada salahnya kalau sesekali kamu manjakan dengan memberikan tangan pijatan ringan. Gunakan scrub halus khusus untuk perawatan tangan. Pijat dengan gerakan memutar secara perlahan untuk memperlancar aliran darah. Setelah terasa relaks, bersihkan dengan dan akhiri dengan pelembab.
·       










Pelembab = wajib
Ini hukumnya wajib, terutama kalau tangan kamu habis terpapar air dan sebelum tidur. Agar lembabnya maksimal, pastikan kamu memilih pelembab khusus tangan. Pelembab ada dua jenis, humectants dan emollients. Humectants menambahkan kadar air ke kulit. Sedangkan emollients, mengunci air dalam kulit. Tekstur emollients lebih pekat dan ‘berminyak’.
·          



photo: health.howstuffworks.com
      Bungkus!
Akhiri perawatan dengan membungkus tangan pakai sarung tangan katun. Bahan katun yang berpori-pori dapat membantu menjaga kelembaban bertahan dalam kulit sekaligus membiarkan kulit tangan tetap bernapas.





Tidak ada komentar:

Posting Komentar